Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

Dari Papua Tengah Kakanwil Ikuti Webinar Series ke-5 BPSDM Kumham: Dorong Peningkatan Kompetensi ASN

WhatsApp_Image_2024-10-10_at_16.18.14.jpeg

Nabire, Kamis 10 Oktober 2024-

HUMAS PAPUA INFO - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua turut berpartisipasi dalam Webinar Series 5 Cerdas Bersama BPSDM Kumham bertajuk "Powerful Coaching, Mentoring, dan Counseling untuk Perubahan Organisasi dan Pengembangan Kompetensi ASN". Berbeda dari Pertemuan Webinar Series sebelumnya, hari ini Kamis 10/10/2024 Anthonius M. Ayorbaba di sela-sela Kunjungan kerja di Provinsi Papua Tengah tepatnya di Kota Nabire mengikuti Webinar Series ke 5 dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Nabire. Kegiatan ini juga diikuti oleh para ASN Jajaran Lapas Kelas II Nabire dari Aula Utama Lapas sementara para pimpinan Lapas yang bwrdinas di luar termasuk Kalapas mengikuti kegiatan dari lokasi masing-masing pada Kamis (10/10/2024). Webinar ini dibuka oleh Kepala BPSDM Kemenkumham, Razilu, yang dalam berbagai hal menegaskan pentingnya pembinaan, pendampingan, dan konseling dalam menciptakan perubahan signifikan di lingkungan organisasi pemerintah.

WhatsApp_Image_2024-10-10_at_16.18.13_1.jpeg

“Coaching, mentoring, dan counseling merupakan instrumen yang sangat efektif dalam membangun kapabilitas ASN. Hal ini tidak hanya soal meningkatkan kompetensi, tetapi juga menciptakan lingkungan kerja yang mendukung inovasi dan perubahan positif. ASN harus siap untuk terus berkembang dan beradaptasi dengan tuntutan zaman,” ujar Razilu. Sebagai narasumber utama, Dr. Muhammad Taufiq, DEA memberikan pemaparan mendalam mengenai strategi dan teknik coaching, mentoring, serta counseling yang bisa diterapkan dalam konteks organisasi pemerintahan. Ia juga menjelaskan bagaimana peran-peran ini dapat membantu ASN dalam menghadapi tantangan serta berkontribusi lebih baik dalam meningkatkan kinerja organisasi. Webinar ini diikuti oleh ASN dari berbagai lingkungan Kemenkumham, serta ASN dari instansi lain, menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap pengembangan kompetensi dan penerapan pembinaan, pendampingan, serta konseling dalam lingkungan kerja mereka. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya BPSDM Kemenkumham dalam terus mendorong peningkatan kapasitas dan kualitas SDM ASN, untuk mendukung terciptanya birokrasi yang lebih adaptif, profesional, dan responsif terhadap perubahan di masa depan. Pada penghujung Kegiatan diumumkan Karya Videografis dan Infografis dari seluruh Unit kerja se-Indonesia mencapai 42.000 Video dan Kanim Kelas I TPI Jayapura berhasil menyabet juara Video Termotivasi. Hal ini diapresiasi Kakanwil Kemenkumham Papua, Anthonius M. Ayorbaba. (*)

WhatsApp_Image_2024-10-10_at_16.18.13.jpeg

 

LAPORAN TIM HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA

WEB : www.papua.kemenkumham.go.id
Twitter : @kanwilpapua
IG. : humaskemenkumhampapua
FB : Humas Kemenkumham Papua

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI PAPUA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Raya Abepura No.37 Jayapura
PikPng.com phone icon png 604605   Telp. (0967)586147 
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.papua@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    papuapengaduan2022@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Raya Abepura No.37 Jayapura
PikPng.com phone icon png 604605   +62 813-4674-7744
PikPng.com email png 581646   kanwil.papua@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   rankerarata@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI