Jayapura – Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Republik Indonesia di wilayah Papua memasuki hari kedua, Senin (21/10/2024). Sebanyak 1.520 peserta yang telah lolos seleksi administrasi mengikuti ujian Computer Assisted Test (CAT) Wisma Atlet Mandala Jayapura. Pada hari kedua Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan HAM terbagi menjadi 4 sesi. Peserta Sesi I hadir sebanyak 329 peserta dan peserta yang tidak hadir sebanyak 51 peserta, Peserta Sesi II hadir sebanyak 349 peserta dan peserta yang tidak hadir sebanyak 31, Peserta Sesi III hadir sebanyak 346 peserta dan peserta yang tidak hadir sebanyak 34 peserta, Peserta Sesi VI hadir sebanyak 341 peserta dan peserta yang tidak hadir sebanyak 39 peserta.
Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kemenkumham Papua,Hendrik Pagiling secara langsung memantau jalannya pelaksanaan SKD yang turut di dampingi dari Panitia Kantor Wilayah Papua dan Panitia Pusat serta Perwakilan BKN Pusat. Dalam arahan Kepala Divisi Administrasi, Hendrik Pagiling menekankan pentingnya kejujuran bagi para peserta. “Percaya kepada diri masing-masing, jangan percaya kepada orang luar yang menjanjikan kelulusan, berdoa dan minta restu kepada orang tua,” ujar Hendrik. Sebelum memasuki ruang ujian, seluruh peserta harus melalui pemeriksaan yang ketat untuk memastikan tidak ada kecurangan. Proses penilaian pun dilakukan secara otomatis oleh sistem CAT, sehingga hasil dapat diketahui secara langsung setelah ujian selesai. Untuk dinyatakan lulus seleksi SKD, peserta wajib memenuhi nilai ambang batas (passing grade) pada setiap kategori tes, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Ketiga tes ini terdiri dari 110 soal yang harus diselesaikan dalam waktu 100 menit.
(HUMAS KUMHAM PAPUA - PASTI TIFA)