Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

LEMBAGA PEMASYARAKATAN PEREMPUAN KEEROM DIDUKUNG PENUH RAIH WBK 2024, KABAG PROGRAM HUMAS SAMBANGI LPP KELAS III JAYAPURA

WhatsApp_Image_2024-05-03_at_17.01.53.jpeg

HUMAS PAPUA INFO - Lolos Verifikasi atas Laporan dan data dukung yang diperjuangkan Jajaran Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas III Jayapura, hari ini Jumat 3/4/2024 Kepala Bagian Program dan Humas (PH) Victor Lucky Maturbongs di dampingi Kasubag Humas,RB dan TI, Mulia Wari Sonny berkunjung ke LPP kelas III Jayapura di Jl. Platina Kampung Bate (Byobyosi) Distrik Arso Kabupaten Keerom ,Papua.

Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka Penguatan Reformasi Birokrasi pada Jajaran LPP Jayapura di Keerom. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Ka.LPP Kelas III Jayapura, Hanna Sinurat di ruang kerjanya.

Dalam Acara Pembukaan Sosialisasi Ka. LPP mengungkapkan ucapan Terima kasih atas kunjungan Kabag PH dan Kasubag Humas RB dan TI beserta tim di LPP Kelas III Jayapura.

Hanna berharap hadirnya Tim RB Kanwil Kemenkumham Papua dapat memberikan semangat dan motivasi serta sharing terkait kesiapan data dukung B06 RKT RB dan LKE WBK" Ungkapnya.

Awal Arahannya, Kabag PH Lucky Matrubong tegaskan bahwa LPP harus berbangga karna menjadi salah satu UPT yang masuk dalam 7 UPT yang lolos ke penilaian selanjutnya.

Dijelaskannya mari kita fokus menyelesaikan tugas-tugas data dukung yang diminta untuk syarat mencapai WBK dan WBBM. Verifikasi dilakukan jika ada perubahan harap berkoordinasi, tetapi mari sama-sama kita melakukan pengawasan dan tindak lanjut sesuai aturan yang berlaku, ungkapnya.

RKT sudah mencapai 100% dengan menyelesaikan semua data dukung (daduk) yang diminta dan lolos verifikasi. Menurut Lucky Maturbongs Ketua Ketua Pokja harus memahami betul Tugas dan fungsi nya.

Victor Lucky Maturbongs Kabag Program dan Humas juga menekankan agar Jajaran LPP sudah mulai mempersiapkan semua data dukung untuk Tarja B06.

WhatsApp_Image_2024-05-03_at_17.01.56.jpeg

Hal ini penting, karena kerja Tim menjadi sangat penting dan dibutuhkan agar pekerjaan yang dilakukan tetap sesuai mekanisme dengan tetap merujuk pada setiap data yang diupload ke sistem harus mengetahui Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) atau pun Pejabat setingkat yang memiliki kepentingan.

Kabag PH pun berharap kerja sama team yang penting dan perhatikan dalam bekerja harus dipedomani Permenkumham tentang Tata Naskah Dinas. Ada substansi yang harus dijelaskan pada Laporan, jangan hanya berfokus pada dokumentasi kegiatan saja.

"Semoga hal yang saya sampaikan memacu kita semua untuk melangkah ke pencapaian yang lebih tinggi," Ucap Victor Lucky Maturbongs.

Selanjutnya penguatan di berikan oleh Kasubag Humas,RB dan TI Mulia Wari sonny mengatakan, terdapat beberapa catatan atau BA di triwulan I untuk triwulan selanjutnya. Dalam hal pemenuhan data dukung B06 diperhatikan kembali catatan tersebut.

"Nilai Indeks RB Kemenkumham saat ini 80.66% sedangkan targetnya adalah 85%. Jika target tersebut berhasil di raih, maka tunjangan kinerja kita bersama akan naik menjadi 100% dari yang sebelumnya 80%. Untuk itu mari kita bersama bekerja keras, agar nilai indeks tersebut dapat terpenuhi di tahun 2024 ini" ujar Mulia Wari Sonny.

Kegiatan ini dihadiri oleh Jajaran Pejabat dan seluruh pegawai LPP Kelas III Jayapura di Keerom.

WhatsApp_Image_2024-05-03_at_17.01.55_1.jpeg

LAPORAN TIM HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA

WEB : www.papua.kemenkumham.go.id
Twitter : @kanwilpapua
IG. : humaskemenkumhampapua
FB : Humas Kemenkumham Papua

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI PAPUA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Raya Abepura No.37 Jayapura
PikPng.com phone icon png 604605   Telp. (0967)586147 
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.papua@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    papuapengaduan2022@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Raya Abepura No.37 Jayapura
PikPng.com phone icon png 604605   +62 813-4674-7744
PikPng.com email png 581646   kanwil.papua@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   rankerarata@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI