Perkuat Sinergitas dan Kolaborasi, Kakanwil Bea dan Cukai Papua dan Papua Barat Kunjungi Kanwil Kemenkumham Papua

WhatsApp_Image_2022-11-30_at_15.10.01.jpeg

Jayapura,30/11/2022_Humas_Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Papua dan Papua Barat, Gatot Sugeng Wibowo yang didampingi Kepala Kantor Bea dan Cukai Jayapura, Edi Susanto dan Kabid Penindakan dan Sarana Oprasi Kanwil Bea Cukai Papua dan Papua Barat, Khoirul Hadziq berkunjung ke Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua.

Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Kakanwil Kemenkumham Papua, Anthonius M Ayorbaba yang didampingi Kasubag Humas,RB dan TI, Mulia Wari Sonny, dan Kasubid Intelijen Keimigrasian Asran Siregar.

Dalam kunjungannya Kakanwil Bea dan Cukai Khusus Papua dan Papua Barat, Gatot Sugeng Wibowo mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kunjungan untuk memperkuat sinergitas dan Kolaborasi antar Kanwil Bea Cukai Khusus Papua dan Papua Barat.

"Terima kasih kepada bapak Kakanwil Kemenkumham Papua, di tengah padat nya jadwal kerja, menyempatkan waktunya untuk bertemu bersama kami. Tujuan kami selain melakukan kunjungan silaturahmi, juga ingin memperkuat sinergitas dan Kolaborasi bersama dengan Kanwil Kemenkumham Papua. Hal tersebut tak lepas dari peran Kemenkumham sebagai mitra kerja Bea cukai khususnya petugas Imigrasi dalam menjaga pintu gerbang NKRI di Wilayah Papua. Kami selaku petugas Bea dan Cukai berkewajiban memeriksa barang-barang bawaan para pelintas batas yang masuk ke NKRI, dan petugas Imigrasi memeriksa kelengkapan dokumen keimigrasiannya"ujar Gatot Sugeng Wibowo.

WhatsApp_Image_2022-11-30_at_15.09.20.jpeg

Lebih lanjut dikatakan, pihak Bea Cukai Khusus Papua dan Papua Barat ingin menggandeng Kanwil Kemenkumham untuk bersama melakukan Patroli di Wilayah Perbatasan RI-PNG secara khusus pada Pos Lintas Batas.

"Kedepannya kami akan menjadwalkan untuk kami bersama-sama dengan pihak Kanwil Kemenkumham Papua,TNI dan Polri akan menggelar Patroli pada Pos Lintas Batas RI-PNG baik PLBN Skouw maupun Pos-pos lintas batas lainnya"ungkap Gatot Sugeng.

Sementara Itu, Kakanwil Kemenkumham Papua, Anthonius M Ayorbaba menyampaikan apresiasi Kepada Kakanwil Bea dan Cukai Papua dan Papua Barat atas kunjungannya.

"Kami menyampaikan apresiasi kepada bapak Kakanwil Bea dan Cukai Khusus Papua dan Papua Barat. Kami pada dasarnya sangat mendukung sinergitas dan Kolaborasi dengan Bea dan Cukai. Petugas kami yang tergabung dalam Tim Pora pun siap untuk bersama kita agendakan untuk patroli bersama. Mengingat terdapat beberapa Pos Lintas Batas kita yang sering dilewati pelintas batas selain PLBN Skouw untuk itu jelas kita membutuhkan sinergitas dan Kolaborasi antar stakeholder terkait untuk memaksimalkan pengawasan bagi Orang Asing."ujar Anthonius M Ayorbaba.

Kami berharap kegiatan yang akan diawali dengan patroli bersama Pos Lintas Batas dengan Bea dan Cukai serta Instansi terkait semakin mempererat sinergi dan kolaborasi.

WhatsApp_Image_2022-11-30_at_15.09.23.jpeg

LAPORAN TIM HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA

WEB : www.papua.kemenkumham.go.id
Twitter : @kanwilpapua
IG. : humaskemenkumhampapua
FB : Humas Kemenkumham Papua


Cetak   E-mail