KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA BERBAGI KASIH MELALUI KERJA BHAKTI MEMBERSIHKAN LINGKUNGAN KANTOR, INI ALASANNYA

IMG_9135.JPG

Jayapura, 14 Februari 2020

Humas Papua – Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum HAM) Papua, Murdjito Sasto, hari ini, 14 Februari 2020 pimpin jajarannya untuk kerja bakti di lingkungan kantor, Jln Raya Abepura, Nomor 37 Kota Raja Kota Jayapura Papua.

Murdjito Sasto saat pimpin jajaran bekerja bhakti didampingi Pimti Pratama diantaranya, Kepala Divisi (Kadiv) Administrasi, Johan Manurung, Kadiv Pemasyarakatan, Sri Yuwono, Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM, Kurniaman Telaumbanua serta seluruh ASN Pengayoman Kanwil Papua bergotong royong membersihkan lingkungan kantor guna mewujudkan lingkungan yang asri dan bersih.

Kegiatan Jumat bersih ini merupakan bentuk komitmen dari Jajaran Kanwil Kemenkum HAM Papua untuk memelihara keindahan serta mewujudkan kenyamanan di kantor. Terutama dalam mewujudkan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

Locus dari Kegiatan Kerja Bhakti hari ini wujud pelayanan terbaik kepada masyarakat harus terus dilaksanakan. Salah satunya dengan terus menjaga dan merawat lingkungan kantor sehingga menciptakan kenyamanan bagi masyarakat yang membutuhkan pelayanan di Kanwil Kemenkum HAM Papua

Sebagai role model, pimpinan tinggi (Pimti) pratama Kanwil Papua memberikan teladan sebagai pemimpin yang patut ditiru dengan turun tangan langsung mengangkat sampah dan membersihkan lingkungan secara bersama-sama.

"Ketika kondisi kantor bersih, Indah maka kita akan merasa nyaman dalam melaksanakan tugas," tegas Murdjito Sasto

Ia melanjutkan yang paling penting lagi kegiatan Jumat bersih bertujuan untuk membiasakan hidup sehat dengan menjaga kebersihan.

Sementara itu, Kadiv Administrasi, Johan Manurung mengatakan, pada momentum hari valentine ini, jajaran Kanwil Kemenkum HAM Papua berbagi kasih sayang dengan memberi rasa nyaman, kebersihan lingkungan Kantor.

Menurutnya rasa kasih dan sayang tidak selalu diwujudkan dalam memberi sesuatu atau menunjukan lewat perilaku kita terhadap sesama, tetapi dengan bekerja membersihkan lingkungan sekitar sesungguhnya adalah makna kasih sayang yang tersirat

Oleh karena itu, Johan Manurung mengajak seluruh ASN Pengayoman agar mencintai lingkungan Kantor , ini adalah rumah kita maka jangan buang sampah sembarangan, juga ludah pinang pada tempat sampah yang sudah disediakan.

" Kita sudah komitmen bersama untuk menuju WBK kebersihan merupakan salah satu indikator dalam wujud pelayanan kita kepada Masyarakat maka mari kita terus menjaga kebersihan sekitar kita," tutupnya

Turut serta dalam kerja Bhakti, Pejabat Eselon III, IV serta seluruh JFT, JFU, CPNS dan para honorer dilingkungan Kanwil Kemenkum HAM Papua (*)

 IMG_9159.JPG

IMG_9170.JPG

IMG_9168.JPG

IMG_9174.JPG

LAPORAN TIM HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA

Web : www.papua.kemenkumham.go.id
Twitter : @kanwilpapua
IG : humaskemenkumhampapua
FB : Humas Kemenkumham PAPUA
Channel Youtube : HUMAS KEMENKUMHAM PAPUA


Cetak   E-mail