YASONA H LAOLY PIMPIN APEL PAGI BERSAMA SETELAH KEMBALI DIPERCAYA PRESIDEN PIMPIN KEMENKUMHAM

apel11.jpg

_ Jayapura, 24 Oktober 2019_
papua.kemenkumham.co.id

Jayapura - Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Yasonna H Laoly hari ini ( Kamis, 24 Oktober 2019 ) pimpin pelaksanaan apel pagi bersama pegawai Kementerian Hukum dan HAM RI. Kegiatan apel yang dipusatkan di lapangan Upacara Kementerian Hukum Dan HAM ini dihadiri oleh seluruh Kepala Kantor Wilayah bersama Pimpinan Tinggi Madya, Pimti Pratama Kementerian yang berada di Jakarta, Jln HR Rasuna Said dan disiarkan secara langsung melalui video teleconference serta aplikasi zoom ke seluruh Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis dibawahnya.

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkum HAM) Papua mengikutinya melalui video teleconference dilaksanakan di Aula lt 2 Jln. Raya Abepura Nomor 37 Kota Raja Jayapura yang diikuti oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Sri Yuwono, Kepala Bidang HAM, Yulius Manurung, Kasubag Humas, RB dan TI, Mulia Wari Sonny, Kasubag Kepegawaian, Tata Usaha dan Rumah Tangga, Emanuel H Yefun, Kasubid Intelejen Keimigrasian, Ben Yuda Karubaba dan staf dilingkungan Kanwil Kemenkum HAM Papua.

Mengawali arahannya Menkum HAM Yasonna H Laoly, mengucapkan Terimakasih dan proficiat kepada seluruh jajaran Kemenkum HAM RI kembali bersama saya menjadi bagian dalam kehidupan demokrasi kita.

Yasonna mengatakan, Kita telah melakukan beberapa penerobosan pekerjaan besar. Saya berharap kita akan meningkatkan kinerja kita, mulai sekarang kerja keras, kerja cepat, kerja lebih cepat lagi.

" Karena dunia sudah memasuki revolusi industri jilid ke 0, 4, maka dibutukan kerja cepat , baik dalam mengambil keputusan Cepat adalah bagian dari teknologi digital," ungkap Yasonna

Sebagaimana yang menjadi perhatian kita dalam bekerja, Yasonna mengingatkan ada 7 (tujuh) perintah Presiden kepada Kabinet Indonesia Maju yakni, Pertama Jangan Korupsi,Ciptakan Sistem yang menutup celah terjadinya Korupsi, kedua
Tidak ada visi misi menteri, yang ada visi misi Presiden-Wakil Presiden, Ketiga kerja cepat,kerja keras,kerja produktif, Keempat jangan terjebak rutinitas yang monoton, kelima kerja berorientasi pada hasil nyata.tugas kita tidak hanya menjamin sent, tapi delivered, Keenam selalu cek masalah di lapangan dan temukan solusinya, Ketujuh Semua harus serius dalam bekerja.

Saya pastikan yang tidak bersungguh-sungguh,tidak serius,bisa saya copot di tengah jalan, tegas Yasonna H Laoly. Pesan Yasonna, ke depan Pembangunan SDM Kemenkum HAM harus kerja keras dan kerja cepat, tidak ada tempat bagi orang yg berleha-leha.

Tidak ada yg sempurna saudara-saudara, saya sudah mencoba untuk terus mendorong saudara-saudara bekerja. Bagi saya kepercayaan besar, kepercayaan diberikan kepada saya dalam jabatan yang sama oleh karena masih ada pekerjaan yang masih kurang selama kepemimpinan saya.

"Saya membutuhkan orang yang bekerja keras, yang loyal terhadap Bapak Presiden," Tegas Yasonna H Laoly (24/10) melalui media teleconference.

Yasonna mengakui, sudah 66 tahun usianya dalam bekerja, sudah waktunya berhenti untuk bekerja, namun saya mengatakan saya orang kerja, jika saya tidak bekerja penyakit yg akan datang.

Lantas Menkum HAM memberikan motivasi kepada bawahannya, Kamu harus menunjukan siapa dirimu, emas akan tetap emas, berlian tetap berlian di manapun berada. Kita bekerja yang lebih penting adalah hasilnya yang baik. Di dalam melakukan suatu proses, jika proses itu menghambat atau memperlambat kita harus out of the box disitulah intelektual kita benar-benar diperlukan.

"Saudara-saudara saya mengajak kita memulainya dengan lembaran baru, tunjukan kemampuanmu, integritasmu dan layanilah dengan baik Masyarakat Indonesia," ajak Yasonna

Yasonna juga menekankan, bahwa Kita ini adalah ASN Negara digaji oleh Negara maka tunjukan kesetiaanmu kepada Negara, kalau tidak mau, maka keluar saja dari ASN dari pada merusak negara.

"Kita ini bekerja untuk negara maka setialah pada negara, setia pada konstitusi negara, setia pada ideologi negara, Niat kita bekerja sebagai abdi negara," Tegas Yasonna H Laoly.

 apel22.jpg

apel33.jpg

LAPORAN TIM HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA

Web : www.papua.kemenkumham.go.id

Twitter : @kanwilpapua

IG : humaskemenkumhampapua

FB : Humas Kemenkumham PAPUA

Channel Youtube : HUMAS KEMENKUMHAM PAPUA

Cetak